Sabtu, 29 Oktober 2011

DDR National's qualification at 29 oktober 2011 in Pondok Gede's Timezone

Alhamdulillah kita diberi kabar yg menggembirakan hari ini, mungkin prodigy sedang dipayungi oleh keberuntungan yg harus kita syukuri. Hari ini teman kita putra yg biasa kita kenal dg panggilan "mput", telah membawa harum nama PRODIGY di dunia per-DDR-an. Ihiiiiyyyy...
Fyi nih buat yg bingung DDR apa, gue jabarin deh penjelasannya ya..

Dance dance Revolution yg sering disingkat DDR itu ga lain ga bukan adalah mesin dance yg ada di game center layaknya mesin pump it up. Bedanya sama mesin pump, DDR ini cuma ada 4 step buat diinjek.. Banyak jg teman2 pumper yg menjabat 2 skill yaitu di DDR dan pump..DDR memiliki lagu2 yg notabene beraliran jepang dan lebih ke lagu2 barat. Yah walau gw ga begitu familiar sih dg lagu2nya tp gw jg slh 1 pecinta DDR.
Sebelum main pump, gw lbh banyak mghabiskan wktu di mesin ini. Apalagi ya jaman2 pas kuliah dlu, pulang ujian lgsg ke game center buat melampiaskan stress abis ujian.wuihhh saat2 yg terlupakan (kenapa jd curcol)...
Balik lg ke DDR, nah seperti halnya pump yg ad lomba nasionalnya yg disingkat IPF (indonesia pump festival), nah si DDR pun ada lomba nasionalnya yaitu DDR nasional. Ada beberapa katagori yg dilombakan diantaranya :
1. scoring male
2. Scoring female
3. Freestyle
Nah mput berhasil meraih tiket ke final di katagori scoring male.
Sebenarnya selain mput ada juga member lain dari PRODIGY yg akan ikut memeriahkan event ini, yaitu ocha (scoring female) dan kabarnya tama juga (scoring male).
Gw sih pengen ikut tapi gw menyadari skill DDR gw masih jauh dr mereka. Jadi gw memutuskan menjadi supporter yg cantik aja...#dancing (ga boleh protes :D)..
Buat mput yang sudah berjuang keras membawa nama baik PRODIGY (seberat apa ya °•(>̯-̮<)•° ћi ћi ћi.. ) Terimakasih bgt..congrats for u!!!
Terus terang yg paling buat gw terharu, karena lw pakai baju prodigy saat lomba. Sesuatu bgt itu huhu :')...
Mungkin tadi dirimu tak ada yg menemani,tapi saat final nanti kita akan hadir mendukungmu put...tetap semangat ya!!! Perjuangan kita belum berakhir...

Rabu, 26 Oktober 2011

Red Crown Team

Pasti pumper semua udah ga asing lg denger istilah RCT..Ada yg buat status d FB,,"Eh td gw RCT loh sampe 10 kredit, Ga ada yg berani nyelak #bangga", ada juga yg update twitter
"Seneng bgt abis RCT di mall ....(*sensor), latian makmur poll".

Sebenarnya apasih itu RCT,,???
RCT oh RCT..
Awalnya sempet mikir juga,bingung ni istilah dateng darimana koq tiba2 bisa jd booming begini. Bukan jg bagian salah satu stasiun TV,,apalagi kode elektronika yg dipasang buat chip2 itu ya..setelah sok kepo ke salah satu grup per-pumping-an (jelek bgt bahasanya) agak keren jg sih ni singkatan, bahasa2 luar gitu.
Penasaran kan..ehm...

RCT = Red Crown Team
Kalau diartikan secara harfi'ah nih :
Red = merah
Crown = mahkota
Team = kelompok/grup
Berarti sebuah kelompok yg memiliki mahkota merah dikepala.
Aneh..bingung..apa hubungannya sama pump? Apa hubungannya sama kredit pump?
Eittss jangan galau dulu..penjelasannya belum selesai.

Kabarnya istilah ini muncul pertama kali dari geng pumper anak jogja "crash" (info yg didapat),,Kalau dalam cerita alice in wonderland,ada ratu hati merah yg perusuh dan ga mau kalah. Sifatnya egois,mau menang sendiri, ga peduli orang lain..
Nah orang2 yg mnyandang predikat RCT pun tak jauh beda sama si ratu merah ini.
Serasa mesin pump milik sendiri, biasanya terlihat dari banyaknya kredit yg muncul di mesin pump.semakin bnyk tuh kredit semakin RCT lah dia.
Dalam posisi ini, para pemula yg baru belajar pump atau yang udah jago pun akan merasa terintimidasi dalam mengantri. Prakiraan main menjadi sgt pnjang sehingga menyebabkan mereka putus asa menunggu, nah pada fase ini RCTers pun makin merajalela.
Tapi saya sebagai pumper,walaupun trkdg suka menguasai mesin pump, saya dan club saya Prodigy sangat tidak mnyetujui adanya RCT.
Toh kita sama2 pnya kredit sendiri, punya hak yg sama pula untuk main pump, tinggal bagaimana cara komunikasi aja biar masing2 pihak bs main secara adil.
Ga usah egois lah, sesama manusia kan hrs bs slg mghargai dan mnyayangi.
Ini cuma curahan hati, maaf kalau ada kata yg salah.huhuh
#mewek

Salam super :D

Jakarta Freestyle Competition #1

Dear prodigyers,,
ada berita menggembirakan lagi nih buat para prodigyers,,

apasih apa ya...

check this out,,



Salah satu teman kita "Marda" meraih predikat juara 2 dalam kompetisi "Jakarta Freestyle Competition #1" pada Minggu tanggal 16 oktober 2011 di Zone 2000 Blok M Square.

Katagori yang diraih yaitu Freestyle female. Nambah deh pajangan piala kita hihihihi...

Untuk yg juara 1 itu Tari dari STAR DC, dan yg juara 3 dari ID.Com (aduhh saya lupa namanya hihihihi)...

Untuk Pewe yang tak masuk deretan foto disamping, keep fighting ya, next time u'll be a winner sis :D


Untuk Freestyle Male, kita memang tak kebagian jatah pemenang, tapi semua bagiku adalah pemenang karena berani melawan rasa tidak percaya diri dengan menampilkan yang terbaik. Ada Ferry yg total bgt koreo ayu ting ting -nya (padahal udah ok bgt tuh bro mgkn memang blm rejeki y, tapi for BBoy ur the best deh ihiiiiyy). Ada angky juga yg ga kalah keren dengan tampangnya yg imut (walau agak dikit bohong tentang imutnya gpp yg penting seneng wkwkwkwk). Ada juga Tama ya walaupun ga siap dengan koreo yang spontan tnpa persiapan..u're a winner for ur self guys :D



Congratulation ALL...Congratulation MARDA!!

We proud of you all :D

Ngomong-ngomong tentang kompetisi pump nih, akhir-akhir ini semakin marak aja deh. Ada yang hanya untuk katagori speed aja, freestyle aja, ataupun mix keduanya. Ehm..bagus sih buat perkembangan pumper di Indonesia, tapi lama-lama koq kesannya agak sedikit mencari keuntungan ya (hahaha curcol). yah tapi kan logikanya, kalau semakin banyak kompetisi, pumper semakin ingin mengasah skillnya (emang pedang diasah), berarti semakin giat lah pumper berlatih di mesin pump dan tempat mereka berlatih adalah game-game centre terdekat, dan untuk kompetisi diperlukan biaya pendaftaran jg..huhu (yg ini agak mengiris hati karena biaya kadang-kadang mahal juga hihihihi) nah otomatis akan menambah pemasukan mereka jg kan.. (panjang bener logikanya hadeehhh :p ). Ini pun terlihat dari terlalu dekatnya jarak antara lomba yg satu dengan yg lain, mungkin untuk club yg jam terbangnya sudah tinggi ga ada masalah ya. (kenapa tiba2 jd pengamat skill pump hadeehh...). Nah kita yg ibaratnya baru lahir ke dunia per-pumping-an, kan masih merangkak (what merangkak gada yg lbh bagus apa bhsanya :S ) mengejar yg sudah senior2 itu.

Tapi apa gunanya kalau kita hanya mengeluh dan terus mengeluh guys, anggap saja ini sebagai motivasi buat kita untuk lebih maju lagi... (ihiiiy akhirnya jd motivator)..kita selalu akan berusaha untuk menampilkan yg terbaik untuk semua. Jangan menyerah!!
Buat prodigyers yg lg siap2 buat battle club #2 semangat ya..kita bisa!!!


Wish us Luck.. :D



Salam Super




NB : ada beberapa session foto2 dengan sang juara nih,hihihi (narsis dikit)












Senin, 19 September 2011

First Performance of PRODIGY at Battle Club Competition #1 Blok M Square September 17th, 2011.

Acara Battle Club Competition ini merupakan format Kompetisi Pump It Up antar club pertama yang ada di Indonesia, bahkan menurut panitia, ini yang pertama di dunia (ini sih agak berlebihan sepertinya,hehe).
Singkatnya, peserta yang mengikuti Kompetisi ini yaitu pumper dari tiap club yang mewakili clubnya masing-masing, Namun ada rule tertentu yang menyebabkan suatu club juga dapat alih transfer pemain alias pinjam pumper club lain untuk mengisi kekurangan peserta dari clubnya (agak sedikit ribet ya jelasinnya ^^).
Hal tersebut diperlukan mengingat tidak semua club lengkap memiliki kategori yang dilombakan, Kategori tersebut diantaranya :
1. Freestyle Male
2. Speeder Male
3. Freestyle Couple/Group
4. Speeder Female
5. Freestyle Female
6. Triple Performance
Namun Prodigy sebagai Newbie di dunia per-pumper-an merasa senang karena tidak perlu transfer pemain dari club lain. Walaupun hasilnya belum maksimal, ini akan menjadi motivasi agar lebih meningkatkan kemampuan kami. Ini juga sebagai bukti kalau kami mampu berdiri dan melangkah untuk menuju harapan kami.
Adapun perwakilan dari prodigy :
1. Freestyle Male (Ferry)
2. Speeder Male (Danang)
3. Freestyle Couple/Group (Gita dan Ocha)
4. Speeder Female (Gita)
5. Freestyle Female (Pewe)
6. Triple Performance (Puji, Zico, Imran)
Thanks buat prodigyers yang selalu support dan kerja keras dalam battle club ini. Terutama yang tidak ikut andil dalam perform. Dukungan kalian memberikan warna tersendiri dalam kompetisi ini.
Thanks juga buat Club Tetangga Paradise Revolution Team yang selalu mendukung kami dalam dunia freestyler..hahahhaa...

Ok.Here we are,,

*First perform freestyle dari Gita dan Ocha, masih harus banyak belajar lagi nih.
Lagu : Hot issue - 4minute
Koreografer : Fery, Gita, Ocha, Danang
Kameramen : Ardihuang (special thanks karena sempat mengabadikan moment ini)




Kalau yang ini versi mas ronny akachan, thanks juga karena ikut mengabadikan :)



*First Performance dari Pewe


karena perform pertama kali jadi kita semua pada nervous,,tapi not bad koq..PEWE KEREN!!! :D




*First perform trio Prodigy Imran, Puji, dan Zico.
Nice Guys,,




Thanks for your supporting,,

Salam Super :*

About Us

Prodigy (Provocative Dance Generation)
Re-Established since : 5th February 2011
Motto : We are family...Crazy with us!!!
Basecamp : Blok M Square, Gandaria City, South Jakarta


Leader of PRODIGY

Nilam
September 15th, 1988Speeder
PIUGame ID : Nirama
Twitter : @niramasakura
Facebook : Nirama Sakura





Vice Leader Female of PRODIGY
Gita
December 19th, 1988
Hybrid
PIUGame ID : Araretha
USB ID : Araretha
Twitter : @Araretha
Facebook : Gita Tirta Pratiwi






Secretary
Pewe
July 09th, 1991
Hybrid
PIUGame ID : Prinkipissa
Twitter : @pewepew
Facebook : Putri Widya





Treasurer
Ocha
January 23th, 1989
Hybrid
Twitter : @Chadutmiaw
Facebook : Rnie Ocha







Art & Design
Abi
July 05th, 1993
Hybrid
Facebook : Abi Karuri Ikhtisyamuddin








Admin
Andri
February 27th, 1990
Speeder
Facebook : Andri Prastyo
Twitter : @ty0bee
YM : andri_prodigy






And the members :



Ekha
May 15th, 1989
Speeder
Twitter : @Slavio_ekha
Facebook : Ekha Prodigy Hiragizawa








Myung
June 18th, 1992
Freestyler
Facebook : Lee Myung Jae







Linda
May 28th, 1989
Hybrid
Facebook : Linda Fitriyani








Fery
February 05th, 1993
Hybrid
Facebook : Fery Febriano









Wira
December 30th, 1988
Hybrid
Facebook : 'Muhammad Wira Atmaja











Gusti
July 08th, 1996
Freestyler
Twitter : @gustiRR
Facebook : Guessty Rhizky









Angki
April 10th , 1994
Freestyler
Twitter : @angkids
Facebook : Angki Bontevaga







Marda
September 08th, 1993
Freestyler
Twitter : @Zefanyachrist
Facebook : Zefanya Westplat

Iqbal
May 29th, 1996
Speeder
Twitter : @iqbal0529
Facebook : http://www.facebook.com/VdC.Up











Yogi
March 03, 1994
Hybrid
Twitter : @Yogisuke
Facebook : http://www.facebook.com/yogi.munandar









Mario
Gender : Male
May 22th, 1996
Played as : Hybrid
Twitter : @Mario_Xoshi9
Facebook : http://www.facebook.com/profile.php?id=1692650208





Jourdy
Gender : Male
June 08th, 1992
Played as : Speeder
Twitter : @JourdyGK
Facebook : http://www.facebook.com/jourdy.ary





Ardi
Gender : Male
August 01st, 1992
Played as : Freestyle
Facebook : http://www.facebook.com/ardigustiawanprabowo






Mage
Gender : Male
Feb 05th, 1991
Played as : Freestyle
Facebook : http://www.facebook.com/magebondi



Ian
Gender : Male
August 04th, 1992
Played as : Speeder
Twitter : @Chukisaklek
Facebook : http://www.facebook.com/As.Septian




Senin, 18 Juli 2011

Prodigy Rule

Peraturan Khusus

1 JUJUR
Saling terbuka, menghargai satu sama lain, tidak menjelekkan dibelakang, apabila ada hal yang salah harap dibicarakan langsung dengan yang bersangkutan agar tidak ada yang bermuka dua.

2 SETIA
Jangan Mengkhianati Prodigy family (ex: keluar dari club tanpa pamit dan tanpa alasan yang jelas), harus saling support sesama anggota, dan tidak ada persaingan antar family.

3 RELA BERKORBAN
Jaga nama baik prodigy family (crazy tidak apa2 namun harus tetap terlihat elegan), ikhlas demi kemajuan prodigy dan tidak boleh ada kata "PAMRIH" untuk prodigy

4 SIKAP
Semua kata-kata yang menjurus tidak baik untuk didengar (kasar) harap diganti dengan kata Ulat Bulu (ini terinspirasi karena waktu itu hama ulat bulu harus dibasmi, jadi diumpamakan hal2 yg nggak baik dengan ulat bulu..:D). contoh : Sampah, isi kebun binatang, kampret, kancut, dan hal2 lain yang berbau alay(sprt cun).

Sopan dan pengertian terhadap sesama anggota, tidak boleh saling menyalahkan (good solving-problem)

.

Peraturan Umum

Setiap Rapat Bulanan diharapkan hadir, apabila berhalangan hadir harap memberikan keterangan yang jelas. Jadwal kumpul diadakan pada hari sabtu diawal bulan (bisa disesuaikan berdasarkan kesepakatan bersama) Apabila ada keperluan mendadak saat pertemuan, wajib pamit kepada seluruh prodigy family.
Segala hal yang menyangkut kerahasiaan mengenai prodigy, harap tidak diberitahukan kepada pihak lain.

Harap Bayar uang kas setiap bulannya 10.000/bulan.

Demikian peraturan ini dibuat berdasarkan pemikiran, pertimbangan, dan kesepakatan bersama. Mohon dilaksanakan Prodigyers!!! :D


Sabtu, 14 Mei 2011

Lokasi mesin pump it up di Bekasi



1. Bekasi Trade Center (BTC) : Pump it Up Fiesta EX ( Mr. Game)
2. Ramayana Mitra Bekasi : Pump it Up Fiesta EX (Zone 2000)
3. Mega Mall Bekasi (Giant) : Pump it Up Zero (Amazone), Pump it Up Exeed 3 (Fun city)
4. Metropolitan Mall Bekasi : Pump it Up New Xenesis (Fun World)
5. Grand Mall Bekasi : Pump it Up Fiesta EX (Mr. Token)

Senin, 09 Mei 2011

Sejarah Prodigy

Pada awalnya kami merupakan anggota club Pump Till We Drop (PWTD) yang merupakan senior Prodigy. Basecamp PTWD berada di Amazone Lt. 4 Blok M Plaza.
Dari mereka lah kami mengenal Pump it Up dan Dance Dance Revolution.
Senior Member PWTD semakin sibuk dengan kerja dan aktifitas masing-masing sehingga jarang main bareng lagi. Lalu, kami sebagai member yang masih aktif akhirnya membentuk Warrong irama (WI) sebagai new generation dari PWTD.
Kakak Richie, Bu guru Henny, Aldy, Danang (alm) merupakan senior yang selalu menjadi inspirasi dan memberikan support pada kami diawal terbentuknya Warrong Irama.
.
Nama grup Warrong Irama (WI) itu sendiri berasal dari inisial nama kami yaitu wira, aldy , rio, ocha, ratna, gita, nilam, ichan.
Walau awalnya iseng dan tak sengaja kenal, WI berkomitmen untuk menjadi sahabat yang baik.
Saling sharing, bagi ilmu, seru-seruan bareng, bahkan belajar bareng.
.
Namun waktu terus berputar, kami semakin dewasa. Tanggung jawab yang dipegang pun semakin besar sehingga masing2 sibuk mengejar impian, cita2 dan masa depan yang menunggu di depan mata. Kami pun terpisah jarak, waktu, dan tempat.
Kami beberapa anggota yang masih tetap eksis di dunia per-pump-an (agak susah ya mengejanya :).. ) berniat untuk kembali memajukan WI (singkatan Warrong Irama). Tapi kali ini dengan nama yang berbeda dan cover yang berbeda. Walaupun isi tetap sama sih...hehehehe...
.
Setelah berdiskusi, bersemedi di samping mesin Pump NX2 (jaman dulu), menimbang, mengukur, berdebat, dan berfikir, akhirnya kami memutuskan nama "PRODIGY" yang memiliki arti "Keajaiban" sehingga dapat memberikan banyak warna dalam grup kami.
.
PRODIGY
(Provocative dance Generation)..
Motto kami : Crazy With Us..
Basecamp : kalian dapat menemukan kami di Zone 2000 Lt. 5 Blok M Square dan Amazingworld Gandaria City :)
Member aktif saat ini ada 20 orang.
Leader of prodigy : Nilam sebagai leader yang merangkap sebagai pengingat, penasehat, dan pembimbing kami..hohoho
.
Harapan kami PRODIGY dapat berdiri bersama-sama dengan club senior lain di dunia Pump It Up dan DDR. Dan PRODIGY dapat menjadi yang terbaik...Wish Us Luck!!!!

PRODIGY!!! CRAZY WITH US